Kamis, 23 Juni 2016

Cara Menyapa Wanita yang Tak Dikenal Dengan Baik


naG)(Palu, Bagaimana menyapa wanita yang tidak dikenal selalu menjadi masalah klasik pria. Saat berada di suatu tempat, ada wanita yang menarik hati. Ingin rasanya menyapa dan berkenalan, namun tidak tahu harus mulai darimana. Menyedihkan, bukan?

Meskipun sudah dibahas di banyak kesempatan dan menjadi masalah yang sudah umum, namun tetap selalu berulang saja. Ternyata masalah ini telah menjadi langganan pria. Justru semakin kesini menjadi semakin kronis karena kemampuan sosial pria sekarang menurun drastis akibat jejaring sosial.

Apa anda punya saran untuk cowok pemalu caranya memulai berbicara dengan cewek? Bagaimana caranya aku bisa memulai dan melangsungkan percakapan dengan cewek yang sama sekali aku tidak kenal?
Anonim (via Email)

Kita kembali ke pokok masalah. Mengenai masalah memulai percakapan dengan wanita, ada beberapa saran untuk mereka yang pemalu. Yang pertama dari semuanya, kita harus menyadari bahwa bahasa tubuh lebih penting daripada kata-kata yang digunakan. Namun bukan berarti kita boleh bicara ngawur loh ya, manner tetep harus dijaga, kawan! Dimanapun kita berada, apapun situasinya, kita HARUS ingat bahwa pengendalian diri dan bahasa tubuh adalah kuncinya.

Seumur hidup, saya sudah melihat banyak pria mendekati wanita. Saya bisa bilang bahwa jika dalam sekian detik pria menyadari apa yang sedang ia lakukan, maka ia akan sukses mendekati wanita. Namun pada kenyataannya, pria tidak menyadari apa yang ia lakukan. Saat mendekati wanita, pria akan bersikap kelewat lembut dengan nada bicara yang dibuat-buat. Lalu saat mereka tahu bahwa wanita tidak terkesan, maka mereka gugup dan semakin kehilangan kontrol. Dengan kata lain, pria tidak bisa bersikap natural pada saat menyapa wanita yang belum dikenal.

Di lain pihak, mayoritas pria yang berhasil menyapa wanita mengalami proses yang berkebalikan dengan pria-pria pada umumnya. Mereka benar-benar tenang dan percaya diri. Mereka sudah terbiasa mendekati dan menyapa wanita manapun dan memulai percakapan seperti teman lama. Tidak ada keraguan pada bahasa tubuhnya, yang ada hanya percaya diri. Kuncinya adalah mereka tidak peduli cewek itu terkesan dengannya atau tidak. Hal yang terpenting adalah kenalan dulu, lalu mendapatkan kontak si wanita.

Saya beri petunjuk yang lebih jauh, bahwa pria yang sukses menyapa wanita yang belum dikenal memulainya dengan kalimat yang bisa dibilang sangat sederhana. Misalnya, “hai, saya tertarik dengan apa yang anda minum, itu apa ya namanya?”, “hai, anda tinggal di sekitar sini?”, dan pertanyaan sejenis yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi saat itu. Saya sendiri sadar bahwa itu terlalu sederhana, namun tetap menunjukkan keramahan dan ketulusan. Jika anda mendapatkan respon buruk dari keramahan anda, itu bukan masalah anda, wanita itulah yang bermasalah.

Akan tetapi, respon wanita sebenarnya tergantung dari bahasa tubuh anda. Oleh karena itu latih terus bahasa tubuh anda supaya lebih santai dan tidak dibuat-buat. That’s the key! Have a nice day! 

Baca Juga >>> Tips Memilih Bahan Mukena

Tidak ada komentar:

Posting Komentar